PONTIANAK – Ribuan masyarakat pontianak antusias ikuti acara Buka Puasa Bersama dan Silaturahmi Ramadhan yang diadakan di Pendopo Gubernur, Jl. Ahmad Yani. Hal tersebut dapat dilihat dari masyarakat yang menuhi aula pendopo pada Minggu (23/3/2025) sore.
Acara ini menjadi momen penting dalam mempererat sinergi serta menjadi ajang silaturahmi antara Pemerintah Provinsi dan masyarakat Kalimantan Barat khususnya Kota Pontianak.
Turut Hadir Gubernur Kalimantan Barat, Ria Norsan dan Bupati Mempawah, Erlina Ria Norsan. Dalam sambutannya, Norsan mengatakan silaturahmi ini merupakan momen perdana dirinya berhadapan dengan warga Kalbar, usai dilantik sebagai Gubernur.
“Jadi memang sudah menjadi niat saya, memanfaatkan Ramadan untuk silaturahmi bersama warga sekaligus berbuka puasa,” ungkap Norsan.
Saat menyampaikan kata sambutan, Norsan kembali menekankan jika pintu pendopo sangat terbuka lebar untuk seluruh masyarakat yang ingin menggunakannya untuk mengadakan kegiatan.
“Jadi silahkan, jika masyarakat ingin menggunakan gedung ini. Silahkan,” tutur Norsan.
Ia juga menyampaikan pada kesempatan tersebut kepada warga, agar menjadikan pendopo Gubernur sebagai rumah rakyat.
“Pendopo bukan rumah pejabat, tapi adalah istana rakyat, saya persiapkan dipergunakan untuk kepentingan rakyat, namun harus berkoordinasi dengan bagian umum agar terkoordinir dalam penggunanya,” tutupnya. (Ml)